Example 325x300
Otomotif

Kijang Innova Zenix Irit dan Nyaman

×

Kijang Innova Zenix Irit dan Nyaman

Sebarkan artikel ini

MAKASSAR, MEDIABARU.CO.ID — All New Kijang Innova Zenix dirancang sebagai An Innovative Car for The New Era untuk mewujudkan mobilitas yang nyaman dan aman, sekaligus mendukung visi Toyota untuk menciptakan mobil yang lebih baik untuk dunia yang lebih sustainable dan inklusif, serta untuk mencapai target pengurangan emisi karbon.

All New Kijang Innova Zenix tersedia dalam tujuh (7) grades yang dibagi menjadi 3 grade utama yaitu Q, V dan G.

Example 325x300

Sejak diluncurkan tahun 2022 lalu, Toyota Kijang Innova Zenix terbukti menjadi kendaraan yang irit dan nyaman. Kendaraan Multi Purpose Vehicle (MPV) ini menjadi komitmen Toyota dalam menghadirkan ever-better cars.

Mengusung tagline Cross Into The New Energy, All New Kijang Innova Zenix menjajikan performa berkendara yang superior dengan mengadopsi platform dan mesin TNGA, serta teknologi Toyota Hybrid System generasi ke-5.

Toyota Innova Zenix Hybrid dibekali dengan captain seat yang desainnya berbeda dengan captain seat biasa. Tipe ottoman membuat seat lebih nyaman dengan tambahan sandaran kaki yang menjadikan posisi duduk semakin rileks. Innova Zenix Hybrid di type tertinggi dilengkapi dengan tampilan body kit Modellista berdesain minimalis yang membuatnya makin tampil mewah dan sporty.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 1654x355