MAKASSAR, MEDIABARU.CO.ID — Gala Siswa Indonesia Tingkat Kecamatan Dibuka Oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Makassar H.Aminuddin Taraweh,Phd . Kegiatan Gala Siswa Indonesia Tingkat Kecamatan diadakan oleh Komunitas Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) PJOK SMP Kota Makassar di lapangan Emmy Saelan Jalan Letjen Hertasning Makassar. (14/5/2024)
Dalam sambutannya Sekdis Dinas Pendidikan Kota Makassar mengingatkan kepada seluruh peserta untuk menjaga sportifitas dan fair play.
Kegiatan Gala siswa tingkat Kecamatan ini diikuti oleh 9 Sekolah SMP Negeri dan Swasta yang terdiri dari 3 Kecamatan yaitu Kecamatan Manggala,Biringkanaya dan Tamalanrea.
Adapun Hasil GSI Tingkat Kecamatan
1. Manggala :
Juara 1 : SMPN 19 Mks
Juara 2 : SMPN 8 Mks
Juara 3 : SMP Islam Wahdah Islamiyah
Juara 4 : SMPN 51 Mls
2. Biringkanaya
Juara 1: SMP Buq’atun Mubarakah
Juara 2: SMP Budi Utomo
Juara 3: SMPN 9 Mks
3.Tamalanrea:
Juara 1: SMPN 30 Mks
Juara 2 : SMPN 12 Mks
Sementara 7 Tim GSI Kecamatan lain yang telah lolos ke Tingkat Kota Makassar adalah Tim GSI Kecamatan Mamajang (SMP Negeri 3 Makassar),Kecamatan Tamalate (SMP Negeri 18 Makassar),Kecamatan Ujung Tanah (SMP Negeri 7 Makassar),Kecamatan Makassar (SMP Budi Kasih), Kecamatan Tallo (SMP Negeri 37 Makassar),Kecamatan Ujung Pandang (SMP Negeri 2 Makassar) ,dan Kecamatan Rappocini (SMP Telkom Makassar).
Pelaksanaan Gala Siswa Indonesia (GSI) Tingkat Kota Makassar rencana akan dilaksanakan pada bulan Juni,Subair (Sekretaris MGMP PJOK Kota Makassar). (*)